YOGYAKARTA BERDUKA, Terima Kasih pada Semuanya.

Kejadian pada Sabtu tanggal 27 Mei 2006 , jam 05.53

Untung tak dapat diraih, malang tak dapat ditolak, begitu kata pepatah, dan itu pula bila Tuhan Allah Penguasa alam semesta ini sudah berkehendak, manusia tinggal menerima saja apa adanya …… tidak lebih dan tidak kurang.

Pagi itu, ketika masyarakat di Yogyakarta, khususnya Wilayah Kabupaten Bantul sudah menggeliat untuk memulai aktifitas hariannya, tiba-tiba dikejutkan oleh gerakan dari bumi tempat kita semua berpijak.

Hanya sesaat saja, sekitar 1 menit, namun ternyata sudah cukup membuat segalanya berubah total, yang terdengar hanya isak tangis, rintihan, teriakan histeris dan kepanikan dari puluhan ribu manusia.

Gempa tektonik dengan episentrum di kedalaman 33 km, koordinat 8.01 LS dan 110.30 BT, berkekuatan 5.9 SR tsb. berada hanya 7 km sebelah selatan pantai wisata Parangtritis yang terkenal itu, sehingga walaupun dikatakan belum sangat kuat, namun karena dekat sekali dengan ujung Pegunungan Seribu yang menjorok ke pantai, maka akibatnya cukup fatal terutama bagi wilayah di kanan kiri pegunungan yang membujur sepanjang 40 km dari Parangtritis sampai dengan Prambanan.

Tujuh ribuan korban Meninggal Dunia maupun luka-luka serta ribuan Rumah & bangunan lain yang rata dengan tanah sebagian terbesar (sekitar 75%) adalah wilayah yang berada pada jarak sekitar 5 km memanjang mengikuti bukit / pegunungan yang membujur dari Pantai sampai dengan Prambanan tsb.

Sejak beberapa tahun terakhir ini nampaknya ALAM memang sedang MURKA, menunjukkan keperkasaannya, menunjukkan kepada manusia bahwa sebenarnyalah MANUSIA tidak ada apa-apanya kalau dibandingkan dengan Alam, karena kalau Alam sudah menunjukkan keperkasaan, jutaan manusia bisa lenyap dalam sekejap……… dan kalau itu sudah terjadi, maka hanya kebersamaan dan kepedulian yang diberikan secara IKHLAS oleh sesama manusia yang bisa membuat penderitaan itu terasa ringan / berkurang ………. bukan karena adanya arogansi dan sifat merasa LEBIH dibanding yang lainnya.

Pada kesempatan ini kami atas nama Pengurus Daerah RAPI 12 DIY mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua rekan Anggota & Simpatisan RAPI di seluruh Nusantara yang sudah menunjukkan Simpati maupun Kepeduliannya atas terjadinya musibah tersebut.
Semoga segala rasa simpati, kepedulian, bantuan dsb terhadap sesama, merupakan Amal dan mendapatkan Pahala yg setimpal dari Allah swt. Amien

Pakde Bejo
JZ 12 ABV

About mjkyogya

Radio Antar Penduduk Indonesia Regional 12 Yogyakarta

Tinggalkan komentar